
Dalam bidang web development, ada beberapa istilah-istilah yang penting untuk kamu pahami ketika kamu ingin menjadi seorang web developer. Mari kita pelajari bersama istilah-istilah penting dalam bidang web development ini!
Website
Website atau situs web merupakan kumpulan informasi berupa teks, audio,
video, maupun animasi yang dapat diakses secara global melalui internet
maupun secara lokal. Ada beberapa istilah yang berkaitan dengan
website, antara lain:
- Webpage: Merupakan halaman suatu website. Jika website merupakan "situs web", maka webpage hanyalah suatu "halaman" dari situs web tersebut.
- UI/UX: UI merupakan singkatan dari User Interface, merupakan tampilan yang terlihat secara visual oleh mata. UI bergantung kepada kreativitas dari developer. Sedangkan UX merupakan singkatan dari User Experience, merupakan aspek yang berkaitan dengan pengalaman pengguna dalam menggunakan website. UX memastikan bahwa UI yang dibuat harus memberikan kemudahan bagi pengguna serta mempunyai fungsionalitas yang dibutuhkan dan logis. Ada beberapa kriteria dalam UI/UX, diantaranya adalah:
- Responsive Design: Desain halaman web yang responsif. Responsif disini berarti dapat digunakan dalam berbagai perangkat seperti smartphone, laptop, tablet dan perangkat lainnya tanpa merusak layout yang ada.
- Mudah dipahami: Desain halaman web harus mudah dipahami oleh pengguna supaya pengguna tidak merasa asing saat mengunjungi suatu halaman website.
- Menarik: Desain yang dibuat dapat menarik perhatian pengguna. Ketika halaman website mempunyai desain yang menarik, maka itu akan memberikan kesan positif dan menyenangkan kepada pengguna.
- Efisien: Elemen dalam desain dibuat harus sesuai dengan fungsionalitas yang dibutuhkan.
- Search Engine: Mesin pencari yang berfungsi untuk mencari suatu hal di dalam website. Contoh dari search engine yaitu Google dengan websitenya yaitu google.com.
- Keywords: Kata kunci yang ada dalam suatu website.
- Domain: Merupakan suatu nama yang mudah diingat oleh manusia. Domain berkaitan dengan IP Address dari suatu server yang bisa diakses melalui internet.
- IP Address: Identitas logical sebuah komputer yang berada dalam suatu jaringan.
- Upload/Download: Merupakan suatu proses transfer data digital. Upload / unggah merupakan proses pengiriman data secara digital, sedangkan download / unduh merupakan proses pengambilan atau penerimaan data secara digital.
- Hyperlink: Suatu bagian yang ada di halaman web seperti teks atau gambar yang berguna untuk mengantarkan kita ke halaman lain apabila di klik.
- Web Browser: Software yang digunakan untuk mengakses dan menampilkan informasi dari suatu website. Contohnya yaitu Google Chrome, Mozilla Firefox, Microsoft Edge, Safari.
Database
Database atau basis data merupakan kumpulan data yang terorganisir di suatu
sistem komputer yang dapat dimodifikasi. Database dikontrol menggunakan DBMS
(Database Management System).
- DBMS (Database Management System): Merupakan software yang digunakan untuk melakukan manajemen database.
- SQL (Structured Query Language): Merupakan bahasa pemrograman yang digunakan untuk melakukan manajemen sistem database dengan data yang relasional dan terstruktur.
- NoSQL (Not only SQL): Merupakan sistem database untuk mengolah data yang bersifat non-relasional dan tidak terstruktur.
Server
Server merupakan komputer yang menyediakan layanan tertentu. Contoh dari
layanan server yaitu Web Server dan DNS Server.
- Shared Hosting: Layanan yang menyediakan sumber daya dari 1 server fisik yang digunakan untuk manajemen website dan digunakan secara bersama-sama dengan pengguna website lainnya.
- Cloud Hosting: Jika data website pada shared hosting hanya ditempatkan pada 1 server saja, data website pada cloud hosting akan ditempatkan di beberapa server yang berbeda. Sehingga jika ada masalah di salah satu server, performa website tidak akan terganggu.
- cPanel: Merupakan control panel yang digunakan untuk manajemen layanan hosting seperti shared hosting dan cloud hosting. Hal-hal yang dapat dikonfigurasi berupa manajemen file, database, domain, security, dan lainnya.
- VPS (Virtual Private Server): Merupakan sebuah virtual server dari 1 server fisik. VPS membagi 1 server fisik dengan beberapa virtual server di dalamnya. 1 virtual server hanya dapat ditempati oleh 1 pengguna. Pengguna menggunakannya seperti layaknya operating system sendiri.
- Cloud VPS: Jika VPS hanya sebuah virtual server yang dijalankan di 1 server fisik, maka Cloud VPS merupakan sebuah virtual server yang dijalankan di beberapa server fisik. Sehingga jika ada masalah dalam 1 server fisik, performa server virtual kita tidak akan terganggu.
- Dedicated Server: Layanan yang menyediakan sumber daya server fisik utuh tanpa dibagi dengan pengguna lainnya. Hanya kamu sendiri yang menempati dan menggunakan server tersebut.
Management System
Ada beberapa manajemen sistem yang dikenal dalam web development, antara
lain:
- CMS (Content Management System): Suatu software yang digunakan untuk melakukan manajemen konten dalam website. Dengan menggunakan CMS, kita tidak perlu repot-repot untuk membuat suatu website dari awal, melainkan telah disediakan template yang dapat digunakan. Jika kita sangat minim pengetahuan dalam bahasa pemrograman tetapi kita ingin membuat suatu website, maka CMS lah alternatifnya. Kita dapat menambah, mengedit, melihat, serta mempublikasikan konten yang kita buat. Konten yang kita buat di CMS dapat dilihat secara publik melalui internet. Biasanya, CMS digunakan untuk website blog pribadi maupun website blog perusahaan. Contoh dari CMS yaitu WordPress, Blogger, Joomla, dan Wix.
- LMS (Learning Management System): LMS merupakan manajemen sistem yang digunakan untuk keperluan e-learning. Sama seperti CMS, kita bisa menambah, mengedit, melihat, serta mempublikasikan konten yang kita buat, tetapi hal tersebut digunakan untuk keperluan sekolah, kuliah, dan hal lainnya yang berkaitan dengan pembelajaran online. Kita bisa membuat quiz, assignment, serta memberikan nilai menggunakan LMS. Contoh dari LMS yaitu Moodle dan Edmodo.
Technique
- SEO (Search Engine Optimization): Merupakan suatu teknik dalam mengoptimisasi suatu website dari berbagai macam aspek seperti konten, sistem, dan hal lainnya. Tujuan dari SEO ini yaitu supaya website kita menduduki peringkat teratas dalam penelusuran di search engine. Dengan menduduki peringkat teratas dalam search engine, maka akan memudahkan orang untuk mencari website kita dan akan meningkatkan trafik orang yang mengunjungi website kita.
- SEM (Search Engine Marketing): Sama seperti SEO, SEM merupakan teknik yang digunakan untuk mengoptimasi suatu website agar dapat muncul di search engine. Bedanya, SEM melakukan optimasi website menggunakan trik pengiklanan website. Adapun contoh dari pengiklanan website yaitu PPC (Pay Per Click).